×
Not Logged In
ADVERTISEMENT
Nama Program Studi
Pendidikan Dasar - S2
Perguruan Tinggi
Universitas PGRI Semarang
logo Universitas PGRI Semarang
Akreditasi Program Studi
Baik
Riwayat Akreditasi
Program Studi
  1. Tanggal SK: 4 Oktober 2022
    Kadaluarsa: 4 Oktober 2027
    Akreditasi: Baik
    Status: Aktif
  2. Tanggal SK: 1 Desember 2021
    Kadaluarsa: 1 Desember 2026
    Akreditasi: Baik
    Status: Tidak Aktif
Jenjang
S2
Status Program Studi
Aktif
Tanggal Akreditasi
4 Oktober 2022
(04-10-2022)
Ketua Program Studi
-
Tanggal Berdiri
10 Juni 2019
(10-06-2019)
SK Penyelenggaraan
440/KPT/I/2019
Tanggal SK
10 Juni 2019
(10-06-2019)
Alamat
Jalan Lontar No 1 Semarang
Kota/Kabupaten
Kota Semarang
Prov. Jawa Tengah
Indonesia
Kode Pos
50125
Website
upgris.ac.id
Telepon
024-8316377
Fax
024-844217
Logo Perguruan Tinggi
logo Universitas PGRI Semarang

Tentang Pendidikan Dasar S2 - Universitas PGRI Semarang

Isu Revolusi Industri 4.0 maupun Society 5.0 menuntut SDM yang memiliki modal sosial (social capital) dan modal intelektual (intellectual capital), yaitu kemampuan communication, collaboration, critical thinking and problem solving, dan creativity and innovation. Secara operasional, kemampuan dijabarkan dalam empat kategori langkah, yakni: Pertama, cara berpikir, termasuk berkreasi, berinovasi, bersikap kritis, memecahkan masalah, membuat keputusan, dan belajar pro-aktif. Kedua, cara bekerja, termasuk berkomunikasi, berkolaborasi, bekerja dalam tim. Ketiga, cara hidup sebagai warga global sekaligus lokal; dan keempat, alat untuk mengembangkan ketrampilan abad 21, yakni teknologi informasi, jaringan digital, dan literasi.

Tantangan tersebut relevan dengan karakteristik jiwa wirausaha. Manusia berjiwa wirausaha berkarakteristik sesorang yang memiliki jiwa pembaharu yang kreatif (creativity innovation), pencipta peluang yang handal (opportunity creation), dan pengambil resiko yang berani (calculated risk talking). SDM berjiwa wirausaha dalam pendidikan dengan karakteristik yang tersentra tidak hanya pada pencarian keuntungan secara ekonomis, namun lebih kepada keuntungan akademik. Konsep tersebut dikenal dengan edupreneurshipship, yaitu seseorang yang berkiprah dalam bidang pendidikan yang melakukan pengorganisasian dan menginvestasikan waktu, tenaga, dan modal untuk membuat, mengembangkan dan memasarkan program, produk, layanan, atau teknologi untuk meningkatkan mutu pendidikan dan pembelajaran.

Program Studi Pendidikan Dasar Program Pascasarjana Universitas PGRI Semarang memiliki kedudukan strategis menghasilkan lulusan Magister dengan keahlian di bidang pendidikan dasar berbasis edupreneurship. Dengan edupreneurship, tenaga pendidik, peneliti maupun penyedia jasa serta praktisi pendidikan dasar mampu menghasilkan produk baru dan menarik, seperti program, layanan, atau teknologi yang meningkatkan pembelajaran bagi siswa dan bekerja dalam sistem sekolah. Mereka dapat menjadi pengembang produk pendidikan, media, layanan tutorial, sekolah independen, konsultasi program pendidikan, penerbit perangkat lunak, layanan pendidikan pada jenjang pendidikan dasar.

Visi Program Studi

Mewujudkan program studi yang unggul dan berjatidiri dalam pengembangan IPTEKS di bidang pendidikan dasar berbasis edupreneurship

Misi Program Studi

  1. Menyelenggarakan pendidikan secara akademik untuk menghasilkan sumber daya manusia yang memiliki keahlian bidang pendidikan dasar berbasis edupreneurship.
  2. Menyelenggarakan penelitian untuk mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi bidang pendidikan dasar berbasis edupreneurship.
  3. Mendharmabaktikan ilmu pengetahuan dan teknologi bidang pendidikan dasar berbasis edupreneurship dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat.
  4. Mengembangkan kerjasama pendidikan, penelitian dan pengabdian bidang pendidikan dasar dengan lembaga pemerintah maupun non pemerintah, baik dalam maupun luar negeri.

Kompetensi Dasar Program Studi

Program studi S2 Pendidikan Dasar diarahkan untuk menghasilkan magister pendidikan dasar yang memiliki keahlian dalam pendidikan yang mampu mengembangkan keilmuan dan teknologi pendidikan dasar berbasis edupreneurship baik sebagai:

a.Tenaga akademisi bidang pendidikan dasar yang berkarakter, kritis, inovatif, kreatif, komunikatif, dan kolaboratif.

b.Praktisi pendidikan dasar seperti supervisor/pengawas, kepala sekolah, guru, dan pengelola pendidikan dasar maupun konsultan yang mampu menerapkan dan mengembangkan inovasi pada jenjang pendidikan dasar.

Sumber: DIKTI, KEMDIKBUD
ADVERTISEMENT

Komentar User

Berikan komentar untuk halaman Pendidikan Dasar S2 - Universitas PGRI Semarang

BERITA TERBARU

ITB Innovation Park Seharga 397 Milyar Untuk Kolaborasi Inovator dan Industri

Kamis, 3 November 2022 | 11:16 WIB

ITB Innovation Park seharga 397 milyar rupiah untuk kolaborasi antara inovator dan industri atau siapapun yang membutuhkan produk inovasi

...

ADVERTISEMENT

KOMENTAR TERAKHIR

Sundusiyah di STKIP PGRI Sukabumi
Sabtu, 9 November 2024 | 17:40 WIB
Qurrotul A'yun di Gizi Klinik D4, Politeknik Negeri Jember
Senin, 4 November 2024 | 14:16 WIB
zaki di R.R. ALINE GRATIKA NUGRAHANI, Ilmu Hukum S1, Universitas Trisakti
Minggu, 3 November 2024 | 18:20 WIB
Melky Tande di PHILIPUS NETO PATI, Pendidikan Jasmani, Kesehatan & Rekreasi S1, IKIP Budi Utomo
Selasa, 22 Oktober 2024 | 20:26 WIB
ALEXANDER MEIKE NEYTE di Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Trinitas
Kamis, 17 Oktober 2024 | 12:28 WIB
Togu Sohuturon Hutagaol di Togu Sonuturon Hutagaol, Teologi S3, STT EKUMENE JAKARTA
Minggu, 13 Oktober 2024 | 12:09 WIB
IKDP di INTAN KOMALA DEWI PATWARI, Teknik Komputer S1, Universitas Hamzanwadi
Kamis, 10 Oktober 2024 | 19:26 WIB
KARYA AKBARI di STKIP PGRI Sukabumi
Rabu, 9 Oktober 2024 | 00:38 WIB
cita di IKA WAHYU WIDYAWATI, Pendidikan Seni Tari dan Musik S1, Universitas Negeri Malang
Selasa, 8 Oktober 2024 | 08:14 WIB
Sahril Buchori di SAHRIL BUCHORI, Bimbingan Dan Konseling S1, Universitas Negeri Makassar
Minggu, 6 Oktober 2024 | 15:17 WIB
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

BERITA PROGRAM STUDI